Honda

Ekstrem! Ini 6 Rekomendasi Wisata Uji Adrenalin di Bandung, Serunya Ga Ada Obat

Ekstrem! Ini 6 Rekomendasi Wisata Uji Adrenalin di Bandung, Serunya Ga Ada Obat

Ekstrem! Ini 6 Rekomendasi Wisata Uji Adrenalin di Bandung, Serunya Ga Ada Obat-kolase-

PALEMBANG, PALPRES.COM – Ekstrem! ini 6 rekomendasi wisata uji adrenalin di Bandung, serunya ga ada obat.

Objek wisata alam di Bandung ini bisa buat uji adrenalin pengunjung.

Bahkan di antaranya ada bekas danau prasejarah berusia 27 juta tahun. Berani?

Berikut ini 6 rekomendasi wisata alam uji adrenalin yang ada di Bandung.

BACA JUGA:6 Rekomendasi Wisata Pantai di Bangka, Mempesona dengan Sejuta Keindahan Alamnya

1. Bandung Treetop Adventure Park

Tempat ini merupakan bagian dari Treetop Adventure Park yang berasal dari French Alps, Prancis dan sudah tersebar pada 350 lokasi yang ada di seluruh dunia. 

Pada Bandung Treetop Adventure Park ini, para pengunjung bisa mencoba menaklukan rintangan di sirkuit dari satu pohon ke pohon lainnya. 

Menariknya, setiap sirkuit dirancang dengan kesulitan yang bertahap sampai ke paling ekstrem.

Untuk keselamatan, para pengunjung akan dibekali peralatan keselamatan berstandar Eropa (EN 15567-1). 

Sepanjang sirkuit juga ada patrol guide yang siap memberikan bantuan yang Anda perlukan kapan saja. 

Sebagai informasi, para patrol guide ini ada di bawah pengawasan technical advisor langsung dari negara asalnya, Prancis.

BACA JUGA:Tiket Masuknya Murah Lho, Inilah Wisata Baru di Kayuagung Sumatera Selatan, Cek Lokasinya

2. Rock Climbing dan Hammocking di Padalarang

Padalarang memang dikenal sebagai surganya wisata outdoor buat kamu yang suka kegiatan ekstrem. 

Di Padalarang, kamu bisa memanjat tebing batu (rock climbing) atau bersantai di atas ketinggian (hammocking), tepat di antara tebing-tebing tinggi. 

Ketinggian hammocknya saja berada di sekitar 100 meter.

Ada dua tempat yang bisa kamu tuju di Padalarang untuk mencoba kedua aktivitas tersebut, yakni Tebing Citatah dan Tebing Hawu. 

Kedua kawasan ini sering didatangi para pemanjat tebing atau komunitas pencinta olahraga ekstrem. 

Baik dari Bandung, maupun dari kota-kota lainnya seperti Jakarta.

Selain rock climbing dan hammocking, kamu juga bisa mencoba aktivitas ekstrem lainnya, yaitu high line. 

High line adalah berjalan di atas tali yang disambungkan dari satu tebing ke tebing lainnya, dengan ketinggian 50 meter. 

Selain itu, tiket Bandung Treetop Adventure Park sudah termasuk dengan asuransi bagi para pengunjung. 

Sebagai informasi, Bandung Treetop Adventure Park ini dibuka setiap hari, mulai dari jam 8 pagi hingga pukul 4.30 sore.

BACA JUGA:Harga Tiket Kereta Api Palembang ke Lampung, Lengkap dengan Rekomendasi Tempat Wisata di Palembang

3. Rafting di Pangalengan

Aktivitas ekstrem berikutnya yang bisa kamu coba saat wisata outdoor di Bandung adalah rafting. Kamu bisa berwisata rafting di Sungai Palayangan, Pangalengan. Kamu akan menyusuri sungai dari Situ Cileunca hingga Hutan Pinus Rahong.

Sungai Palayangan memiliki tingkat kesulitan yang beragam. Sehingga cocok buat kamu yang masih pemula maupun yang telah berpengalaman.

Nikmati pengalaman mengayuh perahu di tengah arus deras air, sembari menghindari bebatuan sambil menikmati pemandangan Bandung yang menawan. Seru sekali, ya!

 

4. Stone Garden dan Gua Pawon

Stone Garden menjadi destinasi geopark yang berasal dari bekas danau prasejarah yang lebih dari 27 juta tahun.

Seluas 2,5 hektar, tempat ini diwarnai oleh batuan vulkanik yang terletak tidak beraturan tapi memberikan pemandangan estetis yang menakjubkan.

Selain spot-spot menarik untuk berfoto, Stone Garden juga menyediakan gazebo untuk tempat istirahat.

Selain hanya berkunjung, kamu juga berkesempatan mencoba berkemah di Stone Garden yang berada di ketinggian sekitar 700 meter di atas permukaan laut.

Untuk menuju ke Stone Garden, harus menempuh trekking di jalur yang menantang dan bisa meningkatkan tingkat adrenalin.

Sebelum tiba di Stone Garden, sebaiknya mengunjungi destinasi wisata lain yang berdekatan, Gua Pawon.

Gua Pawon, salah satu situs gua prasejarah dengan ukuran sekitar 300 meter persegi. Di sana, kamu bisa melihat artefak prasejarah seperti kwarsit, rijang, kalsidon, dan beberapa benda lain.

Selain itu, fosil manusia prasejarah juga dapat disaksikan di sisi utara Gua Pawon.

Stone Garden tersedia setiap hari mulai dari pukul 05.00 pagi hingga pukul 18.00 sore.

Di sisi lain, Gua Pawon juga buka setiap hari, tetapi waktu kunjungannya berbeda yaitu dari pukul 09.00 pagi hingga pukul 15.30 sore.

 

5. Sanghyang Heuleut

Di tempat ini, terdapat sebuah danau purba yang tersembunyi diantara tebing-tebing tinggi serta curam. Kamu bisa berkesempatan mencoba berenang di danau tersebut.

Meski demikian, kamu perlu memperhatikan kedalaman danau yang mencapai 3 meter, sehingga kamu harus memiliki kemampuan berenang.

Sebagai alternatif, kamu bisa memacu adrenalin dengan melompat dari tebing-tebing tinggi yang terdapat di danau itu.

Saat berkunjung ke tempat ini, jangan lupa untuk mengunjungi dua gua kembar, yaitu Gua Sanghyang Tikoro dan Sanghyang Poek.

Jangan sampai kamu lewatkan kesempatan untuk mencoba aktivitas arung jeram yang mengasyikkan di dalam sungai yang mengalir di dalam Gua Sanghyang Tikoro.

 

6. Tebing Citatah

Buat penggemar olahraga cliff climbing, Tebing Citatah jadi daerah yang nggak boleh dilewatkan.

Objek wisata ini memiliki tiga tebing yakni Tebing Citatah 48, Tebing Citatah 90, dan Tebing Citatah 125.

Pertama, Tebing Citatah 48 atau Gunung Manik yang memiliki ketinggian 40-50 meter dan merupakan salah satu dari tiga tebing di kawasan itu.

Terdapat 25 pemanjatan jalur yang tersedia di Gunung Manik dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda bagi para pencinta olahraga cliff climbing.

Salah satu ciri khas dari Gunung Manik tersebut adalah tugu yang berbentuk pisau belati yang berada di puncak tebing.

Nah itu dia beberapa objek wisata alam di Bandung yang bisa bikin kamu merasa lagi uji nyali.

Jadi, tunggu apalagi? Mumpung liburan, cus ke tempat-tempat di atas! *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: