Resep Membuat Jus Mentimun untuk Diet, Rasakan Khasiatnya dalam Seminggu
Diet Sehat dengan Rutin Minum Jus Mentimun Setiap Hari, Ini Cara Membuatnya-freepik-
PALEMBANG,PALPRES.COM- Resep membuat jus Mentimun untuk diet, rasakan khasakan dalam seminggu.
Mentimun atau sering disebut dengan nama Timun merupakan buah yang sering dijadikan lalapan yang dimakan dengan cara dicocol menggunakan sambal terasi, ataupun dapat dimakan secara langsung.
Buah mentimun juga sering dijadikan sayuran dengan cara ditumis ataupun ditambahkan sebagai campuran gado-gado, ataupun makanan lainnya.
Lalu, mentimun ini termasuk buah atau sayur sih?
Apabila dilihat dari segi botani, maka mentimun dikategorikan sebagai buah karena fungsi biologis tanamannya. Tanaman buah memiliki beberapa bagian, yakni bunga, biji, dan buah, seperti halnya mentimun ini.
BACA JUGA:4 Jus yang Tinggi Kolagen, Ampuh Bikin Kulit Glowing Bye-Bye Kerutan
Sedangkan tanaman sayuran terdiri dari daun, batang, dan juga akar. Oleh karena itu mentimun termasuk ke dalam kategori buah.
Mentimun, buah yang kerap dijadikan lalapan, ternyata memiliki beragam manfaat kesehatan saat diolah menjadi jus mentimun.
Berikut beberapa manfaat jus buah mentimun yang mungkin belum banyak diketahui orang. Adapun manfaat dari jus buah mentimun tersebut, antara lain:
1. Menghidrasi Tubuh
BACA JUGA:6 Jus Ini Ampuh Buat Kulitmu Glowing Maksimal, Berani Coba?
Dengan kandungan air di dalam buah mentimun yang mencapai 96 persen, maka sudah dapat dipastikan meminum jus buah mentimun timun membantu menghidrasi tubuh, mencegah dehidrasi (kekurangan cairan tubuh), dan juga dapat menjaga keseimbangan cairan dengan elektrolit di dalam tubuh.
2. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi (Hipertensi)
Buah mentimun mengandung kalium dan antioksidan. Kalium merupakan mineral yang berfungsi sebagai elektrolit di dalam tubuh. Mineral ini mampu menurunkan tekanan darah tinggi, mengurangi risiko terjadinya batu ginjal, serta mengendalikan kadar gula darah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: