RDPS
Honda

Kinerja Pemkot Palembang Peringkat 7 Terbaik Nasional, Hasil Luar Biasa dengan Skor 3,4541

Kinerja Pemkot Palembang Peringkat 7 Terbaik Nasional, Hasil Luar Biasa dengan Skor 3,4541

Pj Walikota Palembang Ratu Dewa nantinya akan menerima penghargaan Tanda Kehormatan Samkaryanugraha berupa Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha dari Mendagri sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku-diskominfo Palembang-

"Selain itu, hal ini juga dilihat dari capaian kinerja makro Kota Palembang, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dengan capaian kinerja tahun 2021 dengan skor 78,72 kemudian meningkat di tahun 2022 menjadi 79,72," ujar Ratu Dewa, Kamis 25 Januari 2024.

BACA JUGA:Kota Palembang dan 7 Daerah di Sumatera Selatan Diprediksi Hujan Petir, Waspada Angin Kencang

BACA JUGA:Gunakan Perahu Karet, Pj Gubernur Agus Fatoni Tinjau Lokasi Banjir di Muba, Berikan Bantuan Langsung

Kemudian angka kemiskinan yang menurun jauh dari 11,34 di tahun 2021 menjadi 10,48 pada tahun 2022.

"Angka pengangguran 10,11 di tahun 2021 lalu menurun jadi 8,2 pada tahun 2022.

Pertumbuhan ekonomi 3,17 pada tahun 2021 yang meningkat menjadi 5,25 di tahun 2022," ujarnya.

Selanjutnya Pendapatkan Perkapita (Juta) di angka 96,460 di tahun 2021 lalu meningkat drastis jadi 104,918.

BACA JUGA:Jelang Tahun Baru Imlek 2575, Ini 4 Klenteng di Palembang yang Bisa Dikunjungi, Lengkap dengan Alamatnya

BACA JUGA:Rekomendasi 6 Hotel Terbaik di Palembang! View Pemandangan Cantik dan Lokasinya Strategis

Dan yang terakhir ialah Ketimpangan Pendapatan (Gini Ratio) dari 0,353 pada tahun 2021 kemudian menurun jadi 0,347 di tahun 2024.

Berbagai indikator penilaian telah dikerjakan dengan sebaik mungkin oleh Pemkot Palembang.

"Syukur Alhamdulillah dan saya ucapkan terimakasih kepada para jajaran yang sudah membantu saya dalam menjalankam roda pemerintahan di Kota Palembang.

ini semua saya dedikasikan untuk masyarakat Kota Palembang," pungkasnya.*

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: