Honda

Harga Beda Tipis, Ini Komparasi Honda Stylo 160 vs Yamaha Grand Filano, Mana Pilihanmu?

Harga Beda Tipis, Ini Komparasi Honda Stylo 160 vs Yamaha Grand Filano, Mana Pilihanmu?

Harga Beda Tipis, Ini Komparasi Honda Stylo 160 vs Yamaha Grand Filano, Mana Pilihanmu?--YT Zoals Prasetyo

PALPRES.COM- Terpaut harga yang beda tipis, inilah komparasi dari Honda Stylo 160 vs Yamaha Grand Filano, mana yang menjadi pilihan kamu?

Setelah sempat beberapa kali dirumorkan hadir sejak tahun lalu, akhirnya PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya resmi meluncurkan Motor terbarunya, Honda Stylo 160 untuk konsumen Indonesia pada 2 Februari lalu.

Walaupun memiliki kapasitas mesin yang berbeda, banyak masyarakat Indonesia yang seringkali menyandingkan Honda Stylo 160 dengan motor terbaru Yamaha, yaitu Yamaha Grand Filano

Sebab, motor terbaru dari Honda ini hadir dengan mengusung konsep retro modern yang mirip dengan pesaingnya Grand Filano. 

BACA JUGA:Cuma Rp7 Jutaan, Motor Listrik Murah Ini Diklaim Paling Aman di Indonesia

BACA JUGA:Motor Mondial Imola 125 2024, Skutik Racing Futuristik yang Dibandrol Segini Harganya

Walaupun dianggap mirip, namun kedua motor matik ini memiliki sejumlah perbedaan dari segi spesifikasi.

Secara desain, tampilan desain dari kedua motor ini sama-sama mengingatkan kepada skutik pada zaman dulu.

Namun telah dilengkapi dengan berbagai jenis fitur yang kekinian untuk anak muda.

Selain itu, kedua motor ini pun memiliki harga yang dibanderol pun berbeda, Stylo dibanderol dengan harga Rp27,55 juta untuk tipe CBS dan Rp 30,425 juta untuk tipe ABS.

BACA JUGA:Jangan Tunggu Sampai Rusak! Ini 7 Tempat Service Motor di Palembang dengan Layanan Terbaik

BACA JUGA:Motor Mendadak Sulit Distarter: Yuk! Ketahui Tanda Aki Motor Lemah dan Kapan Harus Ganti

Sementara untuk Yamaha Grand Filano dijual dengan harga Rp26,750 juta untuk tipe Neo dan Rp 27,5 juta untuk tipe Lux Connected.

Memiliki harga yang terpaut tipis, lalu bagaimana perbandingan dari Honda Stylo 160 vs Yamaha Grand Filano ini? Berikut perbandingan dan spesifikasinya:

1. Desain dan tampilan


Untuk segi dapur pacu, Honda Stylo ditenagai dengan mesin eSP+ 156,9 cc bersilinder tunggal dengan empat katup dan teknologi PGM-FI. --Astra-honda.com

Dari segi desain dan tampilan, kedua motor ini sama-sama hadir dengan desain retro layaknya motor Eropa. 

BACA JUGA:Viar NX Motor Listrik Murah Fitur Melimpah Anti Maling Garansi 5 Tahun Terus Apa Lagi?

BACA JUGA:Pensiun Jadi Motor Bebek, Ini Tampilan Baru Jupiter 125, Cek Harganya

Namun, ketika di bagian wajah, kamu akan menjumpai keunikan dari kedua motor ini. 

Stylo memiliki lampu sein yang berbentuk pola V, sementara Grand Filano hadir dengan bentuk sederhana, yaitu satu tarikan vertikal. 

Kedua motor ini sama-sama memiliki sensasi berkendara yang nyaman dengan ukuran body yang proporsional dan mudah dikendalikan. 

Stylo 160 ABS Type hadir dengan warna Royal Matte Black, Royal Matte White, Royal Green. 

BACA JUGA:Suzuki Shogun 125, Legenda Motor Bebek Punya Spek Terbaru di Tahun 2024

BACA JUGA:7 Kelebihan Motor Listrik, Anti Brisik Bebas Omelan Mak-Mak!

Sementara untuk warna Honda Stylo 160 CBS Type ialah Glam Black, Glam White, Glam Beige. 

Untuk motor Grand Filano, pada seri Lux terdapat dua warna elegan, yaitu White Pearl dan Dark Silver. 

Sedangkan untuk tipe Neo, hadir dalam lima pilihan warna, yaitu Dull Blue, Matte Black, Red, Pink Mauve dan Yellow

2. Mesin


Yamaha Grand Filano juga memiliki full LED, soket pengisian daya ponsel, panel instrumen full digital dan juga smart keyless. --yamaha-motor.co.id

BACA JUGA:7 Motor Bebek Terbaru Rilis 2024 Harga Mulai 14 Jutaan

BACA JUGA:Rekomendasi Motor Second 3 Jutaan Maret 2024 Harganya Lebih Murah dari Handphone! Tips dan Trik Membeli

Untuk segi dapur pacu, Honda Stylo ditenagai dengan mesin eSP+ 156,9 cc bersilinder tunggal dengan empat katup dan teknologi PGM-FI. 

Mesin tersebut menjadikan Honda Stylo mampu memuntahkan tenaga maksimum 11,3 kw dan torsi puncak 13,8 Nm pada 7.000 rpm.  

Sementara, untuk  Yamaha Grand Filano dibekali mesin hybrid (power assist) berkapasitas 124,8 cc satu silinder dengan teknologi BlueCore. 

Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga maksimum 6,1 kw dan torsi puncak 10,4 Nm. 

BACA JUGA:Suzuki Nex Crossover 2024 Motor Penjelajah Stylish Harga Hanya 20 Jutaan

BACA JUGA:Iritnya Kelewatan, Inilah Motor Matic Baru Yamaha Tahun 2024, Harganya?

Filano ini dilengkapi dengan mesin Blue Coe Hybrid 125 cc, 4 katup, dengan pendingin udara berteknologi Mild Parallel Hybrid. 

3. Fitur

Hadir dengan mengusung desain retro, kedua motor ini masing-masing dilengkapi dengan segudang fitur unggulan. 

Motor dari Honda tersebut memiliki pencahayaan yang full LED, soket pengisian daya ponsel, panel instrumen full digital, smart keyless.

BACA JUGA:Banyak Dicari Bikers, Ini Keunggulan Suzuki Satria F150 Dibandingkan Motor Sejenis

BACA JUGA:Suzuki Shogun 125, Legenda Motor Bebek Punya Spek Terbaru di Tahun 2024

Dan juga sistem pengereman antilock bracking system (ABS) untuk variannya yang tertinggi. 

Sedangkan untuk Yamaha Grand Filano juga memiliki full LED, soket pengisian daya ponsel, panel instrumen full digital dan juga smart keyless. 

Walaupun tidak ada sistem ABS, namun Grand Filano memiliki fitur Y-Connect yang bisa menghubungkan kendaraan kamu dengan smartphone. 

Sehingga, kamu bisa mengakses notifikasi telepon, pesan, lokasi terakhir parkir hingga bisa memonitoring konsumsi bahan bakar.

BACA JUGA:Ini 5 Penyebab Motor Mogok di Jalan, Jangan Panik Dulu Begini Cara Mengatasinya

BACA JUGA:Uwinfly T3 Motor Listrik Tenaga Kebo Santuy Bawa Beban 250 Kg Murah Cuma 6 Juta

4. Dimensi 

Untuk segi dimensi, Yamaha Grand Filano memiliki panjang 1.820 mm, lebar 685 mm, dan tinggi 1.155 mm. 

Motor ini pun memiliki tangki bahan bakar minyak (BBM) yang berkapasitas 4,4 liter dan ruang bagasinya seluas 27 liter. 

Sementara, untuk Honda Stylo 160 hadir dengan dimensi 1.886 x 706 x 1.133 mm (tipe ABS) dan 1.886 x 701 x 1.133 mm (tipe CBS). 

BACA JUGA:Pecinta Moge Merapat! Ini Dia Motor Gede Murah Dibawah 50 Jutaan, Gahar Tapi Tak Bikin Kantong Bolong

BACA JUGA:5 Cara Menghilangkan Baret Pada Motor, Dijamin Berkilau Seperti Baru

Kapasitas tangki dari motor ini sebesar 5 liter dan juga ruang bagasi seluas 16,5 liter. 

Di atas kerja, Honda Stylo lebih panjang atau bongsor dibandingkan Yamaha Grand Filano. Namun, motor baru tersebut sedikit lebih pendek.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: