Honda

Berat Badan Naik Setelah Lebaran? Ini 7 Tips Menurunkannya

Berat Badan Naik Setelah Lebaran? Ini 7 Tips Menurunkannya

Berat Badan Naik Setelah Lebaran, Ini 7 Tips Menurunkannya -freepik-

PALPRES.COM- Berikut ini ada tips untuk menurunkan badan setelah lebaran dengan sehat dan aman

Momen lebaran tidak terlepas dari aneka hidangan yang lezat dan menggugah selera. 

Sering kali kita lupa diri dan makan dengan lahap disaat lebaran. 

Alhasil berat badan jadi naik dan tidak terkontrol. 

BACA JUGA:Limited Edition! 8 Tradisi Unik di Indonesia yang Ada Hanya Ketika Lebaran, Apa Saja?

BACA JUGA:Wisata Unik Lebaran di Kayuagung OKI, Utamakan Selamat, Wajib Gunakan Life Jacket

Hal itu dikarenakan makanan khas lebaran memiliki kandungan kalori yang tinggi juga tinggi gula yang dapat meningkatkan berat badan. 

Namun, jangan khawatir berikut ini cara menurunkan berat badan yang sehat dan aman setelah banyak makan dihari Lebaran. 

Untuk dapat menurunkan berat badan secara efektif setelah lebaran, kamu harus mengatur pola makan dan melakukan pola hidup sehat caranya sebagai berikut:

- Konsumsi Protein dan Lemak Sehat Serta Sayuran Hijau

BACA JUGA:H-1 Lebaran 2024, Lonjakan Trafik Kendaraan Masih Terjadi di Jalan Tol Trans Sumatera

BACA JUGA:Berjarak 128,3 Km dari Sekayu, Inilah 4 Tempat Wisata di Kecamatan Lalan Wajib Dikunjungi Ketika Libur Lebaran

Makanan ini akan memberikanmu gizi yang seimbang dan meningkatkan rasa kenyang, sehingga tubuh akan lebih sehat. 

Agar berat badan dapat berkurang secara efektif, pastikan makanan yang dikonsumsi mengandung protein, lemak sehat, sayur, dan karbohidrat kompleks. 

- Berolahraga

Dengan berolahraga kamu bisa menjaga berat badan tetap stabil dan membuat tubuhmu lebih sehat dan bugar. 

BACA JUGA:Kue Lapan Jam, Makanan Khas Palembang yang Wajib Ada Saat Lebaran, Benarkah Harus Dimasak 8 Jam?

BACA JUGA:Semarak Lebaran, Pertamina Patra Niaga Sumbagsel Make Over 35 SPBU di Jalur Mudik

Kamu bisa memilih olahraga kardio dan latihan beban untuk menurunkan berat badan secara alami. 

Untuk pemula, kamu bisa berolahraga dalam waktu 10-15 menit per hari dengan memilih olahraga yang ringan dan ditingkatkan secara bertahap. 

- Konsumsi Serat 

Makanan yang tinggi serat bisa kamu temui di buah-buahan, sayur dan gandum utuh. 

Dengan mengonsumsi serat akan membuat kamu merasa kenyang lebih lama sehingga berat badan bisa turun lebih optimal. 

BACA JUGA:10 Tradisi Hari Raya Idul Fitri yang Membuat Lebaran Semakin Meriah, Mana yang Paling Kamu Nantikan?

BACA JUGA:3 Fitur Unggulan realme 12 5G Jadi Pilihan Tepat Abadikan Momen di Lebaran

- Mengontrol Porsi Makan

Makan dalam porsi yang besar akan membuat berat badan cepat naik. 

Oleh karena itu kamu harus memulai mengontrol porsi makan dan meningkatkan frekuensinya. 

Ini akan lebih baik daripada kamu makan dalam porsi besar dalam sekali  makan. 

BACA JUGA:Ingat! Jaga Pola Makan di Hari Lebaran 2024, Ini yang Dirasakan Tubuh Saat Kolestrol Naik

- Minum air putih

Mencukupi kebutuhan cairan tubuh per hari dengan minum air putih tidak hanya akan membuat tubuh terhindar dari dehidrasi, tetapi juga akan membantu untuk menurunkan berat badan.

Minum air putih setidaknya dua liter setiap hari dapat menurunkan asupan makan dan membakar lemak sehingga berat badan dapat berkurang.

- Tidur cukup

Tidur kurang dari tujuh jam per hari sudah terbukti bisa meningkatkan indeks massa tubuh dan memiliki risiko obesitas yang lebih tinggi.

BACA JUGA:Takdir Cinta Menanti: Inilah 6 Shio yang Diprediksi Akan Dilamar Pasangannya Setelah Lebaran 2024, Ada Kamu?

Untuk menurunkan berat badan, kamu harus tidur setidaknya selama tujuh jam setiap malam.

Membatasi konsumsi minuman manis Kebiasaan minum minuman yang manis dapat meningkatkan jumlah kalori di dalam tubuh sehingga berat badan meningkat.

Anda dapat mengganti konsumsi minuman yang manis dengan air putih dan teh atau kopi tanpa gula.

Itulah 7 cara menurunkan badan yang sehat dan aman setelah lebaran.

BACA JUGA:Rekomendasi 5 Tempat Wisata Alam di Sumsel yang Populer, Suasana Asri dan Sejuk Isi Libur Lebaran

Perlu dicatat, proses menurunkan berat badan mungkin memerlukan waktu yang tidak sebentar sehingga diperlukan kesabaran dan ketekunan. 

Selamat mencoba, semoga berhasil. 

 

Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di Palpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA palpres.com". 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: