Honda

Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia dan Thailand Bakal Segrup, Vietnam Cemas

Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia dan Thailand Bakal Segrup, Vietnam Cemas

Vietnam cemas dengan kemungkinan Timnas Indonesia dan Thailand bakal segrup di ASEAN Cup 2024.-Instagram/@timnas.indonesia-

PALPRES.COM - Jelang drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia dan Thailand berpotensi satu grup.  

Hal ini membuat Vietnam cemas.

Sebab kalau sampai Indonesia dan Thailand satu grup di ajang yang dulunya bernama Piala AFF itu, kedua tim tersebut bakal melaju ke semifinal. 

Undian pembagian grup itu akan digelar di Hanoi, Vietnam pada Selasa, 21 Mei 2024 pukul 14.00 WIB.

BACA JUGA:Jelang Timnas Indonesia vs Irak, Ini Pesan Marc Klok untuk Skuad Garuda

BACA JUGA:Pelatih Irak Gemetar Lihat Timnas Indonesia yang Berbeda, Mereka Kini...

Ada 10 tim yang tergabung ke dua grup sesuai urutan pot unggulan.

Thailand dan Vietnam berada di pot unggulan 1, Indonesia dan Malaysia di pot 2.

Kemudian Filipina dan Singapura berada di pot 3.

Selanjutnya Myanmar dan Kamboja di pot 4, sedangkan Laos dan pemenang play-off Timor Leste atau Brunei di pot 5.

BACA JUGA:Jam Kick-off Timnas Indonesia vs Irak Berubah Sore Hari, Media Vietnam: Shin Tae-yong Punya Skenario Jahat

BACA JUGA:Sulit Masuk Timnas Italia di Euro 2024, Emil Audero Kapan Gabung Timnas Indonesia?

Penentuan pot unggulan itu berdasarkan hasil masing-masing tim di Piala AFF 2020 dan 2022.

Pada edisi 2020, Thailand keluar sebagai juara dan Indonesia runner-up, sedangkan Vietnam menempati posisi ketiga dalam peringkat turnamen.

Pada 2022, Thailand kembali juara dan Vietnam runner-up, sedangkan Indonesia berada di posisi keempat dalam peringkat turnamen.

Menurut media Vietnam Than Nien, terpilihnya Vietnam dalam pot 1 undian bersama Thailand merupakan berkah bagi timnasnya.

BACA JUGA:Marc Klok Mengaku Terpukul Tak Masuk Daftar Pemain Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

BACA JUGA:Deretan 4 Penyerang Pilihan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Untuk Lawan Irak dan Filipina

Dengan begitu, kedua tim tidak akan mungkin satu grup pada turnamen nanti.

Sehingga peluang melaju ke semifinal terbuka lebar. 

Vietnam yang kini dilatih pelatih baru Kim Sang-sik, kemungkinan besar akan melaju ke semifinal dengan mudah.

Hanya Thailand dan Timnas Indonesia yang jadi batu sandungan bagi Vietnam. 

Sementara tim-tim lain, seperti Filipina, Malaysia, Singapura, dan Myanmar dianggap tak terlalu merepotkan.

Terlebih lagi Kamboja, Laos, Timor Leste atau Brunei.

Semua tim itu memiliki kualitas yang masih di bawah Vietnam. 

Mereka dinilai masih menghadapi masalah dalam peralihan generasi dan kualitas skuadnya.

"Hal yang sangat mencemaskan adalah ketika drawing ini menempatkan Indonesia satu grup dengan Thailand," tulis media Vietnam.

Vietnam yakin, jika Indonesia dan Thailand satu grup, keduanya pasti lolos ke semifinal.

"Ini berarti bahwa jika kami lolos ke semifinal, maka akan bertemu salah satu dari dua tim itu."

"Fans Vietnam tak mau timnasnya hanya finis sebagai runner-up turnamen sebagaimana ditargetkan VFF, tapi ingin lebih dari itu," tegas Thanh Nien.

Vietnam segan dengan Thailand. 

Pelatih Thailand Masatada Ishii dinilai telah menemukan kembali citranya dengan gaya bermain kontrol bola efektif.

Tim berjuluk Changsuek itu bermain sangat bagus di Piala Asia 2023.

Mereka menang 2-0 atas Kirgistan serta imbang 0-0 kontra Oman dan Arab Saudi.

Di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Thailand juga mampu bersaing ketat dengan tim-tim kuat seperti Korea Selatan dan China.

"Kekuatan Thailand adalah kombinasi yang sangat bagus di antara para pemain veteran seperti Theerathon Bunmathan, Chanathip Songkrasin, Sarach Yooyen dengan sejumlah pemain muda macam Suphanat Mueanta, Supachai Chaided atau Supachok Sarachart," sebut Thand Nien.

Sementara Timnas Indonesia, Vietnam bukan hanya segan.

Mereka kini takut dengan Skuad Garuda.

Tim berjuluk Golden Star Warriors itu, mulai trauma setelah Vietnam kalah tiga kali beruntun dalam tiga pertemuan terakhir dengan Indonesia.  

Mimpi buruk itu terjadi saat Vietnam diasuh Philippe Trousier.

Setelah 0-1 di Piala Asia 2023 pada Januari lalu, berlanjut dengan kekalahan 0-1 dan 0-3 di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2024.

Vietnam juga terkesima melihat penampilan para pemain Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Kurang-lebih setengah dari skuad yang mengalahkan Australia dan Korea Selatan adalah andalan di Timnas Indonesia yang akan tampil di Piala AFF atau ASEAN Cup ini.

ASEAN Cup 2024 akan bergulir pada 23 November hingga 21 Desember mendatang.

Setiap tim akan menjalani format round-robin di grup masing-masing, yakni melakoni dua laga kandang dan dua laga tandang.

Dari dua grup yang masing-masing berisi lima tim itu, juara dan runner-up lolos ke semifinal.

Partai semifinal dan final menggunakan format knock-out setelah dua pertemuan home-away.

Sepanjang turnamen sepak bola nomor 1 Asia Tenggara ini digelar, Thailand menjadi juara terbanyak dengan jumlah tujuh kali.

Singapura juara empat kali, Vietnam dua kali, dan Malaysia satu kali.

Timnas Indonesia belum pernah juara, baru sebatas runner-up sampai enam kali.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: