Honda

Tips dan Trik Konsumsi Nasi Putih untuk Penderita Diabetes, Gula Darah Tetap Aman

Tips dan Trik Konsumsi Nasi Putih untuk Penderita Diabetes, Gula Darah Tetap Aman

Tips dan Trik Konsumsi Nasi Putih untuk Penderita Diabetes, Gula Darah Tetap Aman--Freepik

PALEMBANG, PALPRES.COM- Penderita diabetes wajib mencoba tips dan trik mengonsumsi nasi agar gula darah tidak naik.

Diabetes mellitus atau yang lebih dikenal sebagai diabetes, merupakan penyakit kronis yang memengaruhi kemampuan tubuh untuk mengatur kadar gula darah. 

Penderita diabetes perlu mengatur pola makan mereka dengan cermat, termasuk dalam mengonsumsi nasi yang menjadi salah satu sumber karbohidrat utama. 

Ada mitos umum yang berkembang seputar konsumsi nasi dan dampaknya pada gula darah. 

BACA JUGA:Pertama Kali Ada di Indonesia dan Usianya Sudah 93 Tahun, 5 Kuliner Legendaris di Surabaya Wajib Kamu Cicipin

Salah satu mitos yang umum yaitu bahwa penderita diabetes harus sepenuhnya menghindari nasi. 

Mitos lain mengungkapkan bahwa semua nasi memiliki dampak yang sama pada gula darah. 

Namun, faktanya, nasi dapat dimasukkan ke dalam pola makan penderita diabetes dengan memperhatikan beberapa hal.

Bahkan, jenis nasi dan cara memasaknya dapat mempengaruhi seberapa cepat gula darah naik setelah makan. 

BACA JUGA:Penyakit Ogah Mendekat, Inilah 12 Manfaat Kangkung untuk Kesehatan Tubuh dan Kulit, Apa Aja Ya?

Meski begitu, itu tidak berarti penderita diabetes harus sepenuhnya menghindari nasi. 

Dengan beberapa trik dan perubahan pada cara mengonsumsi nasi, gula darah tetap dapat terjaga tanpa menghindari makanan tertentu.

Dilansir dari RSI Jakarta Pondok Kopi, berikut cara mengonsumsi nasi bagi penderita diabetes.

1. Menjaga Porsi

BACA JUGA:Daftar 11 Makanan yang Ampuh Menyembuhkan Penyakit Cacar, Ada Telur dan Oatmeal

Satu hal yang perlu diingat bagi penderita diabetes yaitu menjaga porsi makan, termasuk saat mengonsumsi nasi. 

Menjaga jumlah nasi yang dikonsumsi dapat membantu mengontrol asupan karbohidrat secara keseluruhan. 

Contohnya, kalau biasanya kamu mengonsumsi nasi putih sebanyak satu piring penuh, coba kurangi porsinya menjadi tiga perempat.

Semakin lama, kamu akan terbiasa mengurangi asupan nasi dan meningkatkan konsumsi lauk seperti protein, sayuran, dan buah. 

BACA JUGA:Catat! Ini 5 Pantangan Makanan untuk Penyakit Liver, Nomor Terakhir Favorit Sejuta Umat

Hal ini akan membantu menjaga kontrol gula darah.

2. Jangan Menggoreng Nasi

Menghindari penggorengan nasi menjadi cara penting dalam menjaga kesehatan penderita diabetes. 

Menggoreng nasi dapat meningkatkan indeks glikemiknya, yang dapat berdampak negatif pada kontrol gula darah. 

BACA JUGA:20 Tips Sederhana Terhindar dari Diabetes di Usia Muda, Simak Kuy!

Selain itu, mengonsumsi makanan yang tinggi lemak jenuh.

Seperti nasi goreng dapat menyebabkan ketahanan terhadap insulin dan meningkatkan risiko komplikasi pada penderita diabetes.

Sebaiknya, pilihlah makanan yang lebih sehat seperti merebus atau mengukus nasi. 

Cara ini dapat membantu menjaga nutrisi dan indeks glikemik nasi tetap terkendali.

BACA JUGA:20 Cara Menghilangkan Rasa Sakit Kepala, Bisa Dicoba di Rumah

3. Ganti Tipe Nasi

Pilihan tipe nasi juga memainkan peran penting dalam manajemen gula darah. 

Coba ganti nasi putih dengan nasi merah, nasi gandum, beras liar, dan beras putih yang bulir panjang. 

Nasi merah atau nasi gandum utuh mengandung serat lebih banyak dan memiliki indeks glikemik yang lebih rendah daripada nasi putih. 

BACA JUGA:Gak Perlu Operasi, Ini 6 Cara Alami Memancungkan Hidung, Biayanya Murah Bisa Dilakukan di Rumah, Cobain Deh

Serat membantu mengontrol penyerapan gula darah dan memberikan rasa kenyang lebih lama.

4. Tambahkan Tepung Kelapa

Tepung kelapa menjadi tambahan yang baik untuk makanan penderita diabetes, termasuk nasi.

Tepung kelapa mengandung serat yang tinggi dan memiliki indeks glikemik yang rendah.

BACA JUGA:6 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Tanpa Minum Obat, Nomor 4 Makan Makanan Pedas

Menambahkan sedikit tepung kelapa ke atas nasi atau ketika memasak nasi dapat memberikan sentuhan yang lezat, sembari membantu menjaga gula darah tetap stabil.

Nah itulah sejumlah cara atau trik yang bisa dilakukan ketika ingin mengonsumsi nasi bagi penderita diabetes.

Namun, sebelum melakukan perubahan dalam pola makan di atas, konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi terlebih dahulu. 

Setiap perubahan tentu perli penyesuaian pada dosis obat atau insulin yang digunakan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: