Honda

Kapolda Jatim Teddy Minahasa Ditangkap Terkait Narkoba

Kapolda Jatim Teddy Minahasa Ditangkap Terkait Narkoba

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Teddy Minahasa --Disway.id

JAKARTA, PALPRES.COM - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Teddy Minahasa kabarnya ditangkap terkait kasus narkoba. 

Adalah Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni, yang menyampaikan kabar tersebut.

Namun, kata Sahroni, dirinya belum bisa memastikan kebenaran kabar tersebut. 

"Sementara diduga benar (ditangkap), kalau tidak salah terkait narkoba," kata Sahroni saat dikonfirmasi ANTARA di Jakarta, Jumat 14 Oktober 2022.

Ia mendukung langkah Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menindak tegas oknum kepolisian, yang melanggar aturan perundang-undangan. 

Menurut dia, sikap tegas Kapolri tersebut dibutuhkan untuk pembenahan internal di institusi kepolisian.

"Saya mendukung 100 persen penertiban oknum Polri yang melanggar aturan dan menunggu sikap tegas beliau (Kapolri)," ujarnya.

Untuk diketahui, Teddy Minahasa ditetapkan sebagai Kapolda Jatim berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2134 IX/KEP/2022. Posisi Kapolda Jatim itu sebelumnya diduduki Irjen Nico Afinta.

Teddy Minahasa tak terlihat dalam rombongan perwira tengah hingga perwira tinggi Polri di Istana Negara hari ini. 

Jokowi mengumpulkan sejumlah perwira di Istana Negara siang ini.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Dirmanto mengatakan akan mengkonfirmasi hal tersebut.

"Mohon waktu saya cek dulu," ujarnya singkat.

Senada, Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Krisno Halomoan Siregar mengaku belum dapat informasi terkait penangkapan Teddy.

"Saya belum dapat info mas, silahkan tanyakan ke Divpropam," ujarnya.

Kadiv Propam Mabes Polri Irjen Syahardiantono belum memberikan keterangan terkait hal tersebut.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memutasi Kapolda Jawa Timur Irjen Pol. Nico Afinta menjadi Staf Ahli Bidang Sosial Budaya (Sahli Sosbud Kapolri).

Mutasi Irjen Nico tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan Nomor: ST/2134/X/KEP/2022 yang diterbitkan Senin, 10 Oktober.

Sementara itu, posisi Nico digantikan Irjen Pol Teddy Minahasa Putra yang sebelumnya menjabat Kapolda Sumatera Barat.

Teddy tercatat pernah menjabat sejumlah jabatan penting. 

Salah satunya pernah menjabat sebagai ajudan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla. 

Ia kemudian juga menjabat Staf Ahli Wakil Presiden RI, Karopaminal Divpropam Polri. 

Teddy juga pernah menjabat sebagai Kepala Kepolisian (Kapolda) Banten, Wakil Kepala Kepolisian Daerah Lampung.

Kemudian, Staf Ahli Manajemen Kapolri, Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Barat, dan terakhir sebagai Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur sejak 10 Oktober 2022.

Berdasarkan LHKPN 2022, Irjen Teddy Minahasa Putra tercatat memiliki total kekayaan sebesar Rp29,9 miliar. 

Angka tersebut menjadikan Irjen Teddy menjadi polisi paling tajir di Indonesia.

Teddy diketahui melaporkan harta kekayaannya ke KPK pada 26 Maret 2022. 

Dalam LHKPN itu, total harta kekayaan Teddy adalah Rp 29.974.417.203 (miliar). *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: