Honda

Wow Keren, Ada Sandy Walsh di antara 24 pemain Piala Asia 2023, Ini Sebuah Kehormatan!

Wow Keren, Ada Sandy Walsh di antara 24 pemain Piala Asia 2023, Ini Sebuah Kehormatan!

Sandy Walsh pemain dengan harga termahal di Timnas Indonesia terpilih dalam unggahan tersebut. @afcasiancup menampilkan foto selebrasi Sandy Walsh saat membantu Timnas Indonesia menang 6-0 atas Brunei Darussalam di leg I babak pertama Kualifikasi Piala Du-IG/@afcasiancup-

PALEMBANG.PALPRES.COM – Para pecinta sepakbola tanah air umumnya dan para pemain Timnas Indonesia harus berbangga.

Pasalnya, Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) memberikan kehormatan kepada Sandy Waslh.

Bentuk penghormatan ini adalah foto pemain naturalisasi Timnas Indonesia ini berada di tengah-tengah para pemain yang berlaga di Piala Asia 2023 Qatar. 

Dalam unggahan foto di akun Instagram resmi AFC Sandy Walsh ditempatkan di tengah-bersama 24 pemain yang dimunculkan.

BACA JUGA:Negara ASEAN Paling Banyak Menggunakan Pemain Naturalisasi di Piala Asia, Bukan Indonesia Juaranya, Tapi?

BACA JUGA:Ternyata, Ini Faktor Shin Tae yong Percaya Timnas Indonesia Bersinar di Piala Asia 2023, Penasaran

AFC lewat akun Instagram resmi @afcasiancup menyajikan beberapa konten seputar turnamen terbesar antarnegara di Asia ini.

Yang terbaru adalah akun resmi @afcasiancup menampilkan foto perwakilan pemain dari 24 negara peserta Piala Asia 2023.

Sandy Walsh pemain dengan harga termahal di Timnas Indonesia terpilih dalam unggahan tersebut.

@afcasiancup menampilkan foto selebrasi Sandy Walsh saat membantu Timnas Indonesia menang 6-0 atas Brunei Darussalam di leg I babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

BACA JUGA:Ini 26 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023, Saddil Ramdani Dicoret, Adam Alis Masuk

BACA JUGA:Belum Juga Gabung Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023, Pemain Naturalisasi Ini Dicoret?

Justru yang menjadi menarik adalah posisi Sandy Walsh yang oleh @afcasiancup diletakkan tepat di tengah-tengah, sejajar dengan trofi Piala Asia dan bintang Korea Selatan, Son Heung-min

Tentu saja, ini menjadi sebuah harapan dan juga motivasi, dimana Sandy Walsh bisa tampil lebih optimal bersama Timnas Indonesia.

Pasalnya, Sandy Walsh juga memiliki segudang pengalaman dan kualitas yang tentunya dibutuhkan skuad Timnas Indonesia untuk bisa mewujudkan target lolos 16 besar Piala Asia 2023.

Tapi sayangnya, sejauh ini belum terlihat tanda-tanda jika Shin Tae yong akan memainkan Sandy Waslh di starting eleven Skuad Garuda.

BACA JUGA:Membantai Timnas Indonesia 5-0, Iran Sengaja Bermain dengan Sepuluh Pemain, Terlalu Meremehkan?

BACA JUGA:Pelajaran Berharga dari Iran, Elkan Baggott: Tetap Optimis di Piala Asia 2023

Seperti diketahui, dalam tiga kali laga ujicoba yang sudah dilakoni Timnas Indonesia, posisi wing back kanan selalu ditempati oleh Yakob Sayuri.

Bahkan andai sang Kapten Asnawi Mangkualam telah pulih dari cedera, malah pesaing Sandy Walsh juga otomatis bakal bertambah.

Jadi, sanggupkah Sandy Walsh menembus starting XI Timnas Indonesia di Piala Asia 2023?

Seperti dijadwalkan, ajang Piala Asia 2023 Qatar akan berlangsung dari 12 Januari hingga 10 Februari 2024.

BACA JUGA:Apresiasi Kerja Timnas Indonesia, Shin Tae yong: Ada Kesalahan di Lini Belakang

BACA JUGA:Timnas Indonesia Dilibas Iran 0-5 Tanpa Balas, Shin Tae yong: Para Pemain Sudah Bekerja Keras

Akan ada 51 pertandingan yang akan dilaksanakan dengan jumlah peserta sebanyak 24 negara yang akan bersaing menjadi yang terbaik di ajang empat tahunan se Asia ini.

Pada gelaran kali ini, Qatar bertindak selaku tuan rumah, sementara Timnas Indonesia berada di Grup D Bersama Jepang, Irak dan Vietnam.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by #AsianCup2023 (@afcasiancup)

Sedangkan dalam perhelangan yang ke 18 kalinya ini, Jepang, Korea Selatan, Iran, dan Australia, serta Arab Saudi menjadi negara yang dijagokan untuk keluar sebagai kampiun Piala Asia 2023. 

Malam ini, Jumat 12 Januari 2024, laga perdana sekaligus laga pembuka Piala Asia 2023 dilangsungkan antara tuan rumah Qatar kontra Lebanon.*

 

Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di Palpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA palpres.com".

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: