HARAP TENANG! Tenaga Honorer yang Belum Lulus PPPK Tahap 1 Bisa Ikut Seleksi Tahap 2, Ini Kriterianya
Ilustrasi MenPAN RB sebut kriteria tenaga honorer yang bisa ikut seleksi PPPK tahap 2-Kemenpan RB-
PALPRES.COM - MenPAN RB Rini Widyantini menuturkan bahwa pengangkatan tenaga honorer menjadi PPPK merupakan prioritasnya di 100 hari kerja Kabinet Merah Putih.
Rini Widyantini menyebut bahwa masih ada kesempatan untuk tenaga honorer yang tidak lolos di seleksi tahap 1 untuk menjadi PPPK.
Bahkan, Rini Widyantini keluarkan surat keputusan terbaru mengenai kriteria pelamar seleksi PPPK tahap 2 dan tertuang di Keputusan Menteri Nomor 634 Tahun 2024.
Setidaknya, ada 3 kriteria tenaga honorer yang mempunyai kesempatan untuk diangkat menjadi PPPK, yakni:
BACA JUGA:AWAS KETAGIHAN! Inilah Kuliner Lezat Khas Magelang Jawa Tengah
BACA JUGA:Inilah 8 Manfaat Daun Pandan Bagi Kesehatan Tubuh Manusia
1. Tenaga honorer yang terdata di database BKN, tapi diyatakan tidak memenuhi syarat pada seleksi administrasi PPPK tahap 1.
2. Tenaga honorer masuk database BKN yang dinyatakan TMS pada seleksi administrasi CPNS.
3. Tenaga honorer database BKN yang tidak mendaftar PPPK tahap 1.
Adapun syarat yang wajib dipenuhi tenaga honorer untuk diangkat menjadi PPPK, menurut Rini adalah terdata di database BKN.
BACA JUGA:UNIK BANGET! Sekolah Atlet Pro di Kendal Ini Bisa Sambil Belajar Agama, Ada yang Minat?
"Tenaga honorer yang tidak lolos di seleksi tahap 1 dia bisa mendaftar PPPK tahap 2 selama terdaftar di database BKN," kata Rini Widyantini dikutip dari youtube MGMP BIN, Senin 30 Desember 2024.
Sebab, penyelesaian tenaga honorer yang terdata di database BKN merupakan komitmen pemerintah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: