Honda

Pemeran Kriyanusa 2024, Ajang Promosi Produk Unggulan Perajin Muda, Ini Kata Ketua Dekranasda Muba

Pemeran Kriyanusa 2024, Ajang Promosi Produk Unggulan Perajin Muda, Ini Kata Ketua Dekranasda Muba

Ketua Dekranasda Kabupaten Musi Banyuasin Hj Triana Sandi Fahlepi saat menghadiri acara pembukaan Pameran Kriyanusa 2024, yang digelar oleh Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas), di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu 28 Agustus 2024. -Dinkominfo Muba-

JAKARTA, PALPRES.COM - Ketua Dekranasda Kabupaten Musi Banyuasin Hj Triana Sandi Fahlepi menghadiri acara pembukaan Pameran Kriyanusa 2024, yang digelar oleh Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas), di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Rabu 28 Agustus 2024.  

Pameran kerajinan berskala nasional ini mengusung tema "Perajin Muda, Lestarikan Warisan Budaya”, dibuka secara resmi oleh Ketua Umum Dekranas yang juga Ibu Kerajinan Nasional, Hj. Wury Ma’ruf Amin. 

"Pameran ini menjadi panggung bagi para perajin muda Indonesia untuk mempersembahkan karya-karya yang ada di Nusantara, termasuk kita dari Kabupaten Musi Banyuasin," ujar Ketua Dekranasda Muba Hj Triana Sandi Fahlepi disela kegiatan tersebut.

Ia menyebutkan dalam even ini, Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin melalui Dekranasda bersama Dinas Perdagangan dan Perindustrian, dan Dinas Koperasi UKM Muba, turut berpartisipasi menjadi peserta pameran.

BACA JUGA:CANGGIH! Jawa Barat - Korea Selatan Bangun Flyover Senilai Rp35 Miliar, Cek Lokasinya

BACA JUGA:Legenda Si Pahit Lidah di Sumatera Selatan, Inilah Fakta Unik Makam Puyang Serunting Sakti

Muba menampilkan produk unggulan dari pengrajin muda di Bumi Serasan Sekate, antara lain Kain Jumputan Gambo Muba.

Pj Ketua TP PKK Muba ini menyambut baik dan berbangga bisa ikut serta dalam Pameran Kriyanusa 2024.

Menurutnya kegiatan ini bisa membantu memasarkan produk-produk perajin muda khususnya binaan dari Dekranasda Muba, sehingga bisa lebih dikenal lagi di tingkat nasional.

"Melalui kegiatan ini tentunya para pengrajin bisa lebih semangat dalam menghasilkan produk baru," tandasnya.

BACA JUGA:5 Jenis Batu Akik Langka dan Unik Kejaran Kolektor Indonesia di Tahun 2024

BACA JUGA:5 Manfaat Batu Akik Embun, Paling Cocok Dipakai yang Terlibat Masalah Asmara

Sementara, Wury Ma’ruf Amin dalam sambutannya, menyoroti peran penting generasi muda dalam melestarikan dan mengembangkan kekayaan budaya Indonesia melalui inovasi dan kreativitas mereka.

“Indonesia adalah negeri yang kaya akan budaya dan tradisi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: dinkominfo muba