Citraland
Honda

Kadisdikbud Muba Terpukau Isi Kitab Simbur Cahaya

Kadisdikbud Muba Terpukau Isi Kitab Simbur Cahaya

PALEMBANG, PALPRES.COM – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Musi Banyuasin (Muba) melakukan kunjungan ke Museum Negeri Sumatera Selatan (Sumsel) Balaputra Dewa, Senin (04/07/2022). Rombongan yang dipimpin langsung Kepala Disdikbud Muba, Drs Iskandar Syahrianto MH, terpukau dengan isi Simbur Cahaya, menjadi koleksi di museum milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel.

“Simbur Cahaya yang menjadi peninggalan Sriwijaya ini sangat detil. Fungsi dan tugas dari sisi pemerintah berbasis kearifan lokal. Saya kira semua orang termasuk generasi muda bisa mempelajari isi Simbur Cahaya,” kata dia usai berkeliling melihat koleksi Museum Balaputra Dewa, didampingi Kabid Kebudayaan Muardi, S.Pd.,MM.

Untuk itulah, pihaknya mengajak masyarakat untuk belajar benda-benda yang bernilai sejarah. Mengingat, peninggalan bersejarah ini mengenalkan masyarakat terkait dengan nilai-nilai kebudayaan.

“Mereka mengajarkan kita untuk lebih mengedepankan nilai-bilai kebudayaan seperti menanam sagu dan lainnya. Dan ini merupakan pelajaran bagi kita semua,” katanya.

BACA JUGA:Kadispar DIY Terpesona dengan Koleksi Museum Negeri Sumsel

Dia menjelaskan, koleksi yang dimiliki museum terbesar di Sumsel ini dinilai sangat lengkap. Oleh sebab itulah, pihaknya berkeinginan untuk bertukar pikiran untuk mengembangkan sejarah dan budaya di Sumatera Selatan.

“Kami ingin belajar cara mengelola museum yang begitu besar, kompleks serta banyaknya koleksi peninggalan sejarah. Kami ingin belajar itu, meskipun Museum Penghulu Muhammad Soleh di Muba tidak sebesar ini,” katanya.

Sementara itu, Kepala UPTD Museum Negeri Sumatera Selatan, Balaputra Dewa, H Chandra Amprayadi, menyambut baik kedatangan Disdikbud Muba yang ingin belajar mengenai tata kelola museum.

“Kami berkeinginan agar museum yang ada di Sumatera Selatan ini bisa maju bersama. Oleh karena itulah, kami bahagia kedatangan dari Disdikbud Muba dan siap melakukan pendampingan jika diperlukan,” katanya.

BACA JUGA:Wujud Apresiasi, Kepala Museum Negeri Sumsel Berikan Cinderamata Kepada Letkol Erwinsyah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: