Citraland
Honda

Personel TMMD Saring Pasir Halus dari Kerikil Gunakan Alat Sederhana

Personel TMMD Saring Pasir Halus dari Kerikil Gunakan Alat Sederhana

Personel TMMD sedang menyaring pasir kasar untuk diambil yang halus, Senin 17 Oktober 2022.-Bernat Albar-Palpres.com

LAHAT, PALPRES.COM- Pasir yang digunakan untuk memplester dinding batu bata, terlebih dahulu mesti disaring menggunakan alat sederhana, yang telah dipasang kawat-kawat berukuran kecil atau halus.

"Tujuannya, supaya kerikil kecil dan sampah yang terbawa didalam pasir bisa dipilah, karena untuk memplester digunakan yang halus saja supaya hasilnya nanti lebih baik," ungkap Komandan Kelompok (Danpok) Bedah Rumah, Pelda Djuli Hartono, Senin 17 Oktober 2022.

Pelda Djuli Hartono menerangkan, sejauh ini, untuk pengerjaan bedah rumah milik Nenek Ratna (90) warga Desa Pagarbatu, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat semakin hari semakin mendekati selesai.

"Insya Allah, semuanya akan rampung, tinggal beberapa pekerjaan yang perlu dipoles, agar lebih bagus, baik dan terjamin kualitasnya," ulasnya.

BACA JUGA:Kerja Sampai Lembur, Kerjakan Laporan Harian TMMD ke 115 ke Kodam ll/Sriwjaya

Oleh karena itulah, masih kata dirinya, personel TMMD yang dibantu penduduk desa, untuk tetap memperhatikan kualitas dan kuantitas dari bangunan itu, agar ketika 100 persen finish tidak mengecewakan komando atas serta pemilik rumah.

"Mudah-mudahan, pemilik rumah akan betah, senang, bahagia dan nyaman dengan bentuk yang kini telah permanen, dimana, sebelumnya hanya terbuat dari papan," beber Pelda Djuli Hartono. 

Progres pengerjaan pengecatan ulang dinding dan besi pagar Sekolah Dasar Negeri (SDN) 6 Pulau Pinang, yang terletak di Desa Pagarbatu telah masuk kejar tayang.

Pekerjaan itu harus diselesaikan oleh Personel Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 115, Komando Distrik Militer (Kodim) 0405/Lahat.

Koordinator Lapangan Satgas TMMD, Kapten Inf Mulyadi menuturkan, untuk pagar sekolah tidak lama lagi akan rampung pengecatannya.

"Sehingga nantinya, tampilan sekolah tambah cantik, indah dan penuh warna, sehingga siswa dan guru ketika memandangi adanya perubahan," katanya, Senin 17 Oktober 2022.

Senada, Kepala SDN 6 Pulau Pinang, Sri Hartati SPd menyampaikan, dirinya begitu terkejut sekali, sebab awalnya pagar sekolah sangat kusam bahkan pada bagian besi mulai berkarat.

BACA JUGA:Serda Saragih Pantau Personel TMMD dan Warga Pasang Pondasi Plat Duiker

"Kini, oleh personel TMMD, dinding pagar dibersihkan dari lumut dan kotoran, sedangkan untuk besi diamplas hingga halus barulah dicat kembali," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com