Honda

BBM Pertalite Diganti CNG, Harga Murah Kualitas Setara Pertamax Turbo, Mau?

BBM Pertalite Diganti CNG, Harga Murah Kualitas Setara Pertamax Turbo, Mau?

Pemerintah berencana akan melakukan konversi BBM Pertalite diganti CNG karena harga lebih murah sementara kualitas setara dengan Pertamax Turbo--

Penugasan pembangunan SPBG dan pembagian converter kit juga ditetapkan dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi VII DPR, di mana Kementerian ESDM pada tahun 2010 diminta untuk mengatur volume BBM bersubsidi melalui peningkatan pemanfaatan gas di sektor transportasi.

Kendala utama penggunaan gas di sektor transportasi umum dan taksi adalah besarnya biaya untuk membeli satu unit converter kit.

Untuk itu, Pemerintah akan melakukan pembagian unit converter kit, pemasangan dan perawatan secara gratis selama 5 tahun. Pemasangan converter kit kali ini untuk 200 angkutan umum dan taksi.

Pembangunan SPBG dan pembagian converter kit dilaksanakan tahap pertama di Kota Palembang dan merupakan program nasional yang  akan terus dilaksanakan secara bertahap.

BACA JUGA:Bukan Hanya Bahasa Palembang, Yuk Mengenal Keberagaman Bahasa Daerah di Sumatera Selatan

Pasokan gas untuk transportasi umum dan taksi di Kota Palembang, disuplai oleh PT Medco E&P yang sebelumnya telah memberikan banyak kontribusi kepada pemerintah melalui dukungan pasokan gas bumi untuk rumah tangga di Kota Palembang dan Kota Tarakan.

Perbedaan CNG, LPG, LNG

Melansir dari harga.web.id, LPG, LNG atau CNG memiliki memiliki karakter yang berbeda, yang sangat memengaruhi bagaimana pemanfaatan masing-masing jenis gas tersebut.

LPG dan LNG meski sama-sama gas yang dicairkan untuk memudahkan distribusi, tetapi memiliki komponen yang berbeda.

BACA JUGA:Puncak Natal 2022, 15.587 Kendaraan Masuk Sumatera Lewat Tol

Komponen LPG didominasi oleh propana dan butana. Dalam tabung, LPG berbentuk zat cair, tetapi pada suhu dan tekanan normal, LPG yang keluar dari tabung akan langsung berubah menjadi gas.

Sementara itu, LNG atau liquefied natural gas merupakan gas yang didominasi oleh metana dan etana yang didinginkan hingga menjadi cair.

Pengembangan dan pemanfaatan LNG memerlukan infrastruktur yang lebih kompleks.

Dari sisi hulu, pengembangan LNG tidak hanya memerlukan fasilitas produksi biasa, tetapi memerlukan kilang yang mampu mencairkan gas tersebut sampai suhu minus 150-200 derajat Celcius.

BACA JUGA: Tertimpa Puing Drone Ukraina, Tiga Tentara Rusia Tewas

Adapun CNG adalah gas yang sama dengan LNG, hanya saja pada CNG, gas metana dikompresi tetapi tidak sampai mencair. Produksi dan penyimpanan CNG lebih murah dibandingkan dengan LNG.

Namun, CNG membutuhkan tempat penyimpanan yang lebih besar serta tekanan yang sangat tinggi, sehingga distribusi tidak bisa untuk jarak yang terlalu jauh.

Manfaat CNG

Sebagai bahan bakar kendaraan. Diketahui, beberapa produsen otomotif, seperti Fiat, Opel/General Motors, Peugeot, Volkswagen, Toyota, Honda, Maruti Suzuki, Hyundai, Tata Motors, dan lainnya sudah menjual mobil bi-fuel. Pada tahun 2006, Fiat Siena Tetrafuel diperkenalkan di pasar Brasil, dilengkapi dengan mesin FIRE 1.4 L yang menggunakan E100, E25 (bensin standar Brazil), etanol, dan CNG.

BACA JUGA:Hanya dengan Nonton YouTube, Bisa Dapat Saldo DANA Gratis Rp400 Ribu Langsung Cair Saat Ini Juga

Di dalam negeri, kendaraan roda tiga Bajaj juga ada yang sudah menggunakan CNG sebagai bahan bakar.

Tidak hanya untuk kendaraan roda empat, lokomotif CNG juga dioperasikan oleh beberapa rel kereta api.

Napa Valley Wine Train berhasil memasang lokomotif diesel untuk beroperasi dengan gas alam terkompresi sebelum tahun 2002.

Lokomotif yang dikonversi ini ditingkatkan untuk memanfaatkan sistem injeksi bahan bakar yang dikendalikan komputer pada Mei 2008, dan sekarang menjadi lokomotif utama The Napa Valley Wine Train.

BACA JUGA:Syukuran HKN ke 58, Begini Pesan Kadinkes Lahat Untuk Nakes

Pembangkit tenaga listrik. Seperti dilansir dari situs resmi Kementerian ESDM, sejak tahun 2013, PLN (dimulai dari PLN Batam) telah membangkitkan tenaga listrik menggunakan bahan bakar CNG.

Pemanfaatan CNG menggantikan bahan bakar minyak (solar) diklaim menghasilkan penghematan dan kebaikan bagi alam dan lingkungan, juga menjadi solusi bahan bakar akibat minimnya infrastruktur.

Menyusul PLN Batam, PLN Gresik mulai memanfaatkannya dengan skala yang lebih besar, selain untuk kebutuhan pembangkitnya sendiri, juga mendistribusikannya untuk pembangkit-pembangkit lain.

Selain manfaat-manfaat di atas, CNG juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan bakar untuk usaha laundry dan lainnya.

BACA JUGA:Putu Ayu Kekinian Modal Irit Jadinya Enak dan Lembut banget

Penggunaan CNG untuk usaha laundry bahkan diklaim dapat menghemat lebih banyak biaya.

Jika sebuah usaha laundry menghabiskan 100 hingga 200 tabung LPG ukuran 50 kg per bulan dengan biaya Rp56 juta misalnya, maka dengan CNG, mereka cuma perlu mengeluarkan biaya sekitar Rp40 juta per bulan.

Deretan BBM yang Turun Harga 2023

Sebelum beralih ke Bahan Bakar Gas CNG, ini deretan bahan bakar minyak (BBM) yang bakal turun harga di tahun 2023 mendatang.

BACA JUGA:Puluhan Tutup Penyerapan Air Jembatan Fly Over Sejaro Sakti-KPT Tanjung Senai Hilang

Pertamina memberi sinyal harga BBM akan turun ditahun 2023 mendatang.

Sejumlah harga BBM telah mengalami penyesuaian harga pada 1 Desember 2022 lalu.

Namun harga BBM diprediksi bisa kembali turun dalam waktu dekat.

Hal ini seiring dengan harga minyak mentah dunia yang saat ini sedang turun.

BACA JUGA:Mengejutkan! Kontrak Belum Habis, Marc Marquez Hengkang dari Honda?

Lalu, bagaimana dengan harga BBM yang dipasarkan di Indonesia ? apakah ikut mengalami penurun atau masih tetap dengan harga semula.

Sebelumnya, PT Pertamina (Persero) telah melakukan penyesuaian harga BBM pada 1 Desember 2022.

Penyesuaian harga BBM ini berlaku untuk BBM non subsidi jenis Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite.

Saat ini harga Pertamax Turbo naik sebesar Rp900 per liter, dari sebelumnya Rp14.300 per liter jadi Rp15.200 per liter.

BACA JUGA:Inilah Situs Penghasil Uang Terpercaya, Langsung Cair Rp609.000

Pertamax Dex juga mengalami kenaikan harga lumayan tinggi yakni sebesar Rp250 per liter dari sebelumnya Rp18.550 menjadi Rp18.800 per liter.

Sedangkan harga Pertamina Dex mengalami kenaikan sebesar Rp300 per liter dari sebelumnya Rp18.000 menjadi Rp18.300 per liter.

Terkait dengan harga minyak mentah yang saat ini dalam tren menurun, PT Pertamina memberikan penjelasannya.

Corporater Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting menjelaskan, saat ini pihaknya tengah mengkaji adanya penurunan harga BBM non subsidi di Indonesia setelah harga minyak mentah dunia turun.

BACA JUGA:Rayakan Natal, Kapolda Sumsel Gelar Open House di Rumah Dinas

Pada perdagangan minyak mentah per hari Senin 19 Desember 2022, harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS ada di level 75,25 dollar AS per barrel dan minyak mentah Brent seharga 80 dollar AS.

Bahkan pekan lalu, harga minyak mentah mencapai level terendah tahunini di 71 dollar AS per barrel.

Melihat hal tersebut, adanya penyesuaian harga BBM non subsidi di Indonesia masih memungkinkan terjadi.

Meskipun demikian, penetapan besaran harga BBM tidak hanya dipengaruhi oleh harga minyak mentah dunia namun juga mengacu pada harga Mean of Plats Singapore (MOPS) dan nilai tukar rupiah.

BACA JUGA:Penyebaran Covid-19 di China Terus Meningkat, Separuh Penduduk Beijing Tertular

Untuk itu, pihaknya masih belum memastikan kapan harga BBM di Indonesia akan turun.

"Masih kita review. Semua Jenis Bahan Bakar Umum (JBU) kita review secara berkala,"ucap Irto.

Sebagai informasi, pada 1 Desember 2022 Pertamina telah menaikkan harga BBM jenis Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Sementara untuk jenis Pertamax sendiri, hingga saat ini Pertamina Patra Niaga tidak melakukan penyesuaian harga.

BACA JUGA:Diet Cocok untuk Diabetes Tipe 2, Tinggi Lemak – Rendah Karbohidrat

Penetapan harga Pertamax tidak berubah ini sudah sesuai evaluasi dan perhitungan yang dilakukan, dan formula harga Pertamax masih ideal yakni di level Rp 13.900-14.200 per liter.

Sementara itu harga BBM jenis Pertalite saat ini Rp10.000 per liternya. Rencananya BBM jenis Pertalite bakal digantikan dengan CNG (Compressed Natural Gas), karena lebih irit.

Direktur Utama PGN (Perusahaan Gas Negara) M Haryo Yunianto mengungkapkan rencana pemerintah mengganti BBM jenis Pertalite dengan CNG.

Alasan BBM jenis Pertalite diganti CNG karena diklaim compressed natural gas atau CNG lebih Irit 55 persen dibanding dengan Pertalite.

BACA JUGA:Simak Bocoran Jadwal Penerima Bansos Khusus Pemegang KIS BPJS Kesehatan Tahun 2023

Berikut ini daftar lengkap harga BBM Pertamina di seluruh Indonesia, berlaku mulai Kamis 1 Desember 2022

Aceh

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

Dexlite Rp 18.300
Pertamina Dex Rp 18.800

BACA JUGA:Modal Tahun Baru! Saldo DANA Gratis Rp600 Ribu Langsung Cair

Dexlite Rp 18.300

Sumatera Utara

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

BACA JUGA:Ditemukan 'Kerajaan yang Hilang' Berusia 2.000 Tahun di Guatemala, Ada Lapangan Bola

Sumatera Barat

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Riau

BACA JUGA: Twitter Perhari Rugi Rp62,5 Miliar, Ini Kata Elon Musk

Pertamax Rp 14.500
Pertamax Turbo Rp 15.800

Dexlite Rp 19.000
Pertamina Dex Rp 19.600

Kepulauan Riau

Pertamax Rp 14.500
Pertamax Turbo Rp 15.800

BACA JUGA:Begini Aturan BBM Beralih ke CNG, Harga Lebih Murah dari Pertalite Tapi Tangki ‘Segede Gaban’

Dexlite Rp 19.000
Pertamina Dex Rp 19.600

Free Trade Zone (FTZ) Batam

Pertamax Rp 14.500
Pertamax Turbo Rp 15.800

Dexlite Rp 19.000
Pertamina Dex Rp 19.600

BACA JUGA:Begini Aturan BBM Beralih ke CNG, Harga Lebih Murah dari Pertalite Tapi Tangki ‘Segede Gaban’

Jambi

Pertamax Rp 14.500
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Bengkulu

BACA JUGA:CATAT! 4 Kategori Pemilik NIK dan KK Ini Tidak Bisa Terima Dana Bansos Tahun 2023

Pertamax Rp 14.500
Pertamax Turbo Rp 15.800

Dexlite Rp 19.000
Pertamina Dex Rp 19.600

Bangka Belitung

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

BACA JUGA: Ini Perbedaan Pempek Palembang, Jambi, dan Bangka, yang Perlu Kamu Tahu

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Lampung

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

BACA JUGA: Ini Perbedaan Pempek Palembang, Jambi, dan Bangka, yang Perlu Kamu Tahu

DKI Jakarta

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

Dexlite Rp 18.300
Pertamina Dex Rp 18.800

Banten

BACA JUGA:Hadapi Indonesia, Brunei Tak Diperkuat Pesepakbola Terkaya di Dunia

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

Dexlite Rp 18.300
Pertamina Dex Rp 18.800

Jawa Barat

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

BACA JUGA:Viral di tiktok, Lirik Lagu kill bill – SZA dan Terjemahannya

Dexlite Rp 18.300
Pertamina Dex Rp 18.800

Jawa Tengah

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

Dexlite Rp 18.300
Pertamina Dex Rp 18.800

BACA JUGA: Kepoin Yuk, 5 Distro Murah di Palembang

Yogyakarta

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

Dexlite Rp 18.300
Pertamina Dex Rp 18.800

Jawa Timur

BACA JUGA: 5 Istilah Unik dalam Bahasa Palembang yang Kamu Harus Ketahui

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

Dexlite Rp 18.3
Pertamina Dex Rp 18.800

Bali

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

BACA JUGA: Dulu Kapenrem, Kini Widyaiswara Madya Pusdiklat Bela Negara Badiklat Kemhan RI

Dexlite Rp 18.300
Pertamina Dex Rp 18.800

Nusa Tenggara Barat

Pertamax Rp 13.900

Pertamax Turbo Rp 15.200
Dexlite Rp 18.300

BACA JUGA:7 Lagu Daerah Musi Banyuasin, Kuyung Jauh, Linjang Sughang, hingga Bujang Ranggonang

Pertamina Dex Rp 18.800

Nusa Tenggara Timur

Pertamax Rp 13.900
Pertamax Turbo Rp 15.200

Dexlite Rp 18.300
Pertamina Dex Rp 18.800

BACA JUGA:Jadwal Sholat Kota Palembang Beserta Niatnya, Hari Ini Senin 26 Desember 2022

Solar nonsubsidi Rp 18.200

Kalimantan Barat

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

BACA JUGA: Mantap! Ibu Hamil dan Balita akan Dapat Dana Bansos Rp3.000.000 Per Orang pada 2023, Cek Syaratnya Disini

Kalimantan Tengah

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Kalimantan Selatan

BACA JUGA:Resep Bolu Agar Simple, Tekstur Kue Lembut, dan Tidak Bantat

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Kalimantan Timur

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

BACA JUGA:Resep Bolu Agar Simple, Tekstur Kue Lembut, dan Tidak Bantat

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Kalimantan Utara

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

BACA JUGA:5 Langkah Agar Memasak Bunga Pepaya agar Tidak Pahit dan Enak

Sulawesi Utara

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Gorontalo

BACA JUGA:Patroli ke SPBU di Palembang, Perhatikan Temuan Subdit Tipidter Polda Sumsel

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Sulawesi Tengah

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

BACA JUGA:Kemenag Buka Seleksi PPPK 2022, Prioritaskan Honorer K2, Simak Syaratnya Disini

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Sulawesi Tenggara

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

BACA JUGA:Terakhir Selasa 20 Desember 2022, Ini Cara Mencairkan BSU Rp600.000 di Kantor Pos

Sulawesi Selatan

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Sulawesi Barat

BACA JUGA:Catat! Batas Akhir Pengambilan BSU Tahap 8 Hingga 20 Desember 2022, Bisa Lewat Kantor Pos

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

Dexlite Rp 18.650
Pertamina Dex Rp 19.200

Maluku

Pertamax Rp 14.200
Dexlite Rp 18.650

BACA JUGA:Yuk! Cairkan BSU Rp600 Ribu, Telat Diambil Bakal Hangus, Batas Akhir Sampai 20 Desember 2022

Maluku Utara

Pertamax Rp 14.200
Dexlite Rp 18.650

Papua

Pertamax Rp 14.200
Pertamax Turbo Rp 15.500

BACA JUGA:BSU Cair Lagi, Cek Sebelum Tanggal 20 Desember 2022, Linknya www.kemnaker.go.id dan bsu.bpjsketenagakerjaan.go

Dexlite Rp 18.650

Papua Barat

Pertamax Rp 14.200
Dexlite Rp 18.650

Pertamina Dex Rp 19.200

BACA JUGA:Terakhir Selasa 20 Desember 2022, Ini Cara Mencairkan BSU Rp600.000 di Kantor Pos

Selain Pertamina, BP Indonesia dan Shell Indonesia juga ikut menaikkan harga BBM. sementara Vivo Indonesia masih tetap sama.

BP Indonesia menaikkan harga BP 90, BP 95, BP Ultimate, dan BP Diesel.

Shell Indonesia menaikkan jajaran produk bahan bakarnya, seperti Shell Super, Shell V-Power, V-Power Diesel, Diesel Extra, V-Power Nitro+, Shell V-POwer, serta Diesel Extra.

Harga BBM BP 95 1 Desember 2022 naik menjadi Rp 14.700, dari sebelumnya Rp 14.190 per liter. Sedangkan harga BBM BP Ultimate naik menjadi Rp 15.100, dari sebelumnya Rp14.210 per liter.*

BACA JUGA:Ini 8 Link Cek Bansos yang Cair Dibulan November 2022 Termasuk PKH, BLT, BSU dan BPNT

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: